Search

Penjelasan Kominfo Perihal Proyek Asian Games Bermasalah

Selasa, 21 Agustus 2018 – 19:55 WIB
Penjelasan Kominfo Perihal Proyek Asian Games Bermasalah - JPNN.COM

Kemenkominfo. Foto: net

jpnn.com, JAKARTA - Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo) memberikan penjelasan terkait pemberitaan berjudul “CBA Menduga Proyek Asian Games di Kemkominfo Bermasalah” yang dimuat pada hari Senin, 20 Agustus 2018.

Plt Kepala Biro Humas Kementerian Kominfo, Noor Iza menjelaskan proses pemilihan penyedia barang/jasa pemerintah terhadap masing-masing paket lelang telah dilakukan melalui aplikasi Sistem Pengadaan Secara Elektronik (SPSE) Kominfo dan terbuka secara online sesuai dengan ketentuan Peraturan Presiden Nomor 54 Tahun 2010. Dari masing-masing proses tersebut ditetapkan pemenang PT. Beework Pariwara sesuai dengan tahapan evaluasi lelang. Seluruh proses pemilihan penyedia barang/jasa dapat diakses melalui website lpse.kominfo.go.id.

Menurut Noor Iza, pengadaan Sosialisasi Asian Games XVIII Melalui Aktivasi Media Digital dan Event Komunitas Tahun 2018 dilakukan melalui lelang sederhana pascakualifikasi 2 file terdiri dari evaluasi teknis dan evaluasi harga. Dalam evaluasi teknis PT. Indo-Ad tidak memenuhi nilai ambang batas teknis sehingga dinyatakan gugur dan tidak dilanjutkan ke tahap berikutnya, yaitu evaluasi harga.

“Untuk itu, atas pernyataan Sdr. Jajang Nurjaman (Koordinator Investigasi Center for Budget Analysis (CBA), red) terhadap potensi kerugian negara yang membandingkan harga penawaran PT. Indo-Ad dengan PT. Beework Pariwara tidak relevan,” kata Noor Iza dalam keterangan tertulisnya diterima Redaksi JPNN di Jakarta, Selasa (21/8/2018).

Penjelasan Noor Iza ini sekaligus tanggapan dan klarifikasi terhadap pernyataan Koordinator Investigasi Center for Budget Analysis (CBA), Jajang Nurjaman.

Seperti diberitakan sebelumnya, Kementerian Komunikasi dan Informatika (KOMINFO) di tahun 2018 menjalankan beberapa program terkait penyelenggaraan Asian Games.

Terkait program Asian Games yang dijalankan KOMINFO, Center for Budget Analysis (CBA) menemukan sedikitnya ada tiga proyek yang dijalankan di tahun 2018 dan terindikasi bermasalah. Berikut Kami rincikan: Pertama, Proyek jasa penayangan konten sosialisasi Asian Games XVIII Tahun 2018 Durasi 30 Detik Melalui Media Bioskop Berjaringan Nasional. Dari anggaran yang disiapkan Rp 3,8 miliar, uang negara yang dihabiskan sebesar Rp 3.756.619.350.

Kedua, Proyek sosialisasi Asian Games XVIII melalui aktivasi media digital dan event komunitas tahun 2018. Dari anggaran yang disiapkan Rp 4,2 miliar, anggaran yang dihabiskan sebesar Rp 3.956.477.800

Berita Terkait
Berita Lainnya
Sponsored Content
loading...
loading...

Let's block ads! (Why?)

https://www.jpnn.com/news/penjelasan-kominfo-perihal-proyek-asian-games-bermasalah

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Penjelasan Kominfo Perihal Proyek Asian Games Bermasalah"

Post a Comment

Powered by Blogger.