Search

Penyelenggaraan Asian Games 2018 Bukti Indonesia Aman

Rabu, 29 Agustus 2018 – 00:14 WIB
Penyelenggaraan Asian Games 2018 Bukti Indonesia Aman - JPNN.COM

jpnn.com, JAKARTA - Staf Ahli Menko Polhukam Sri Yunanto mengatakan, Asian Games 2018 kembali merekatkan kebangsaan Indonesia.

"Lihat saja masyarakat Indonesia di Senayan dan Jakabaring meneriakkan  yel-yel Indonesia untuk mendukung perjuangan atlet Indonesia yang sedang berlaga,” ungkap Yunanto, Selasa (28/8).

Menurut dia, kondisi itu sangat positif mengingat saat ini suhu politik di Indonesia tengah menghangat menjelang Pemilu dan Pilpres 2019.

Karena itu, dia berharap Asian Games 2018 tidak hanya merekatkan kebangsaan masyarakat saat mendukung atlet saja, tetapi juga terjadi di luar arena.

Selain itu, sukses penyelenggaraan Asian Games 2018 menjadi bukti bahwa Indonesia adalah negara aman dan damai.

Selain itu, sukses ini juga membuktikan pemerintah Indonesia dengan berbagai dinamikanya mampu menjalankan roda pemerintahan dengan baik.

“Ini suatu prestasi yang membanggakan,” tutur Yunanto. (jos/jpnn)

 

Lihat! Klasemen Perolehan Medali Asian Games 2018

Berita Terkait
Berita Lainnya
Sponsored Content
loading...
loading...

Let's block ads! (Why?)

https://www.jpnn.com/news/penyelenggaraan-asian-games-2018-bukti-indonesia-aman

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Penyelenggaraan Asian Games 2018 Bukti Indonesia Aman"

Post a Comment

Powered by Blogger.